Sembari Tersenyum di Depan Kamera, Jokowi Bersyukur Timnas Indonesia Kalahkan Kamboja

- 24 Desember 2022, 11:10 WIB
Sembari Tersenyum di Depan Kamera, Jokowi Bersyukur Timnas Indonesia Kalahkan Kamboja
Sembari Tersenyum di Depan Kamera, Jokowi Bersyukur Timnas Indonesia Kalahkan Kamboja /Setkab

PORTAL MAJALENGKA - Presiden Joko Widodo bersyukur timnas Indonesia kalahkan Kamboja 2-1, pada ajang piala AFF 2022 tersebut.

Pernyataan tersebut dikatakannya dalam video yang diunggah channel youtube Sekretariat Presiden kemarin, Jumat 23 Desember 2022.

Terlihat dalam video, Jokowi tersenyum mengatakan rasa sukurnya saat ditanya awak media, seusai menonton langsung pertandingan timnas Indonesia vs Kamboja, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

Baca Juga: Mengenang Riyanto, Banser NU yang Gugur Memeluk Bom di Malam Natal 22 Tahun Lalu

"Ya alhamdulillah timnas kita menang 2-1, patut kita syukuri," ucapnya sembari tersenyum didepan awak media.

Jokowi juga mengatakan, pertandingan timnas Indonesia hari ini sangat baik, dan banyak peluang mencetak gol yang dilakukan oleh punggawa garuda pada laga pertama Indonesia di ajang piala AFF 2022 tersebut.

"Bagus seklai, sebenarnya peluangnya lebih dari 10 kali tadi," kata Jokowi melanjutkan pernyataannya.

Baca Juga: Makam Pelukis Sketsa Candi Borobudur Asal Belanda Ternyata Ada di Majalengka, di Sini Lokasinya!

Salin itu, Presiden Jokowi juga meminta kepada masyarakat untuk mendoakan, agar Indonesia dapat mengalahkan Brunei pada laga ke dua pada fase grup piala AFF 2022 yang akan digelar di malaysia.

Halaman:

Editor: Muhammad Ayus

Sumber: YouTube Sekertariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x