Kilas Matchday 3 Grup E Piala Dunia 2022 Qatar: Laga Seru, Jepang-Spanyol Memburu Poin Penuh

- 1 Desember 2022, 18:30 WIB
Jepang vs Spanyol, menjadi laga pemungkas penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 Qatar.
Jepang vs Spanyol, menjadi laga pemungkas penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 Qatar. /TERASGORONTALO.COM/

PORTAL MAJALENGKA - Selain ada Kosta Rika vs Jerman, pada matchday 3 grup E Piala Dunia 2022 dini hari nanti juga bakal ada duel Jepang vs Spanyol yang akan berlangsung di Khalifa International Stadium, Al Rayyan.

Kedua pertandingan ini akan digelar di waktu yang bersamaan Jumat 2 Desember 2022 pukul 02.00 WIB. Pertemuan Jepang dengan Spanyol akan berlangsung seru. Keduanya berusaha saling mengalahkan untuk mengejar tiket lolos babak 16 Piala dunia 2022.

Spanyol berada dalam posisi yang jauh lebih kuat di puncak grup E Piala Dunia 2022 setelah membantai Kosta Rika 7-0 dan imbang 1-1 melawan Jerman.

Baca Juga: Hasil Matchday 2 Grup E Piala Dunia 2022 Qatar: Jepang Tumbang, Kosta Rika Urung Hengkang

Tim Luis Enrique cukup seri di Stadion Internasional Khalifa supaya bisa mengamankan tempat 16 besar. Tapi jika menang, Spanyol bisa melenggang ke 16 besar sambil menyandang status juara grup.

Jepang sendiri mengawali turnamen ini dengan amat sensasional  membalik banyak prediksi  menumbangkan juara dunia empat kali, Jerman, dengan 2-1.

Jepang juga hampir mengalahkan atau paling tidak memetik satu poin ketika kalah tipis 0-1 dari Kosta Rika yang yang mencuri kemenangan hanya dengan satu-satunya tembakan tepat sasaran dalam turnamen ini.

Namun Samurai Biru tetap bisa ke 16 besar untuk keempat kalinya dengan bekal hasil seri melawan Spanyol, dengan syarat Jerman mengalahkan Los Ticos.

Pelatih Jepang Hajime Moriyasu tahu apa yang dia inginkan dari timnya tetapi sepertinya tidak terlalu yakin apakah mereka mampu melakukannya.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x