Muncul Di Google Doodle, Berikut Profil Sapardi Djoko Damono Sang Pujangga Indonesia

- 21 Maret 2023, 10:09 WIB
Muncul Di Google Doodle, Berikut Profil Sapadi Djoko Damono Sang Pujangga Indonesia
Muncul Di Google Doodle, Berikut Profil Sapadi Djoko Damono Sang Pujangga Indonesia /Dewi//

PORTAL MAJALENGKA - Untuk masyarakat Indonesia, nama Sapardi Djoko Damono sudah tidak asing lagi. Ia merupakan sosok penyair yang fenomenal dan membanggakan nama Indonesia.

Prof. Dr. Sapardi Djoko Damono adalah seorang pujangga Indonesia terkemuka, yang dikenal lewat berbagai puisi-puisinya, yang menggunakan kata-kata sederhana, sehingga beberapa di antaranya sangat populer.

Sapardi Djoko Damono lahir di Surakarta, 20 Maret 1940. Masa mudanya dihabiskan di Surakarta hingga lulus SMA pada tahun 1958. Kemudian ia melanjutkan pendidikannya ke Yogyakarta. Tepatnya kuliah di bidang Bahasa Inggris Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Baca Juga: Kontroversi laga Derby D’Italia, Inter Milan vs Juventus berlanjut, simak komentar Moratti dan Allegri

Sapardi merupakan anak sulung dari pasangan Sadyoko dan Sapariah. Sadyoko adalah abdi dalem di Keraton Kasunanan, mengikuti jejak kakeknya. Berdasarkan kalender Jawa, ia lahir di bulan Sapar.

Hal itu menyebabkan orang tuanya memberinya nama Sapardi. Menurut kepercayaan orang Jawa, orang yang lahir di bulan Sapar kelak akan menjadi sosok yang pemberani dan teguh dalam keyakinan.

Rajin menulis sejak duduk di bangku sekolah, membuatnya telah menulis sejumlah karya yang ia kirimkan ke beberapa majalah. Kebiasaan menulisnya menghantarkannya menjadi direktur pelaksanaan Yayasan Indonesia yang menerbitkan majalah sastra Horison. Sejak tahun 1974, ia juga mengajar di Fakultas Sastra (yang sekarang menjadi Fakultas Budaya) Universitas Indonesia.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x