Pakar Cuaca Ingatkan Warga di Wilayah Jakarta dan Banten Wasapda Badai Dahsyat dan Hujan Ekstrem

- 27 Desember 2022, 17:29 WIB
Pakar Cuaca Ingatkan Warga di Wilayah Jakarta dan Banten Wasapda Badai Dahsyat dan Hujan Ekstrem
Pakar Cuaca Ingatkan Warga di Wilayah Jakarta dan Banten Wasapda Badai Dahsyat dan Hujan Ekstrem /Foto Ilustrasi/PIXABAY

PORTAL MAJELENGKA - Pakar cuaca memprediksi akan terjadi badai dahsyat dan hujan ekstrem di sekitar Jakarta dan Banten pada Rabu, 28 Desember 2022.

Adanya prediksi badai dahsyat dan hujan ekstrem di sekitar Jakarta dan Banten tersebut disampaikan Dr Erma Yulihastin, salah satu peneliti dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dalam cuitan di akun Twitternya.

Menurutnya, masyarakat yang berada di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi serta Banten agar waspada hujan ektrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022.

Baca Juga: Cirebon Terendam Banjir akibat Hujan Deras Intensitas Tinggi, Ini Titik Permukiman Warga yang Terdampak

"Siapapun anda yang tinggal di Jabodetabek dan khususnya Tanggerang atau Banten, mohon bersiap dengan hujan ekstrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022," tulisnya dalam cuitan yang dibuatnya 26 Desember 2022.

Menurut Erma, badai dahsyat akan datang di sekitar Jabodetabek oleh beberapa faktor. Di antaranya angin baratan yang membawa hujan badai dari laut (Westerly Burst) dan dari utara melalui angin permukaan yang kuat (Northerly, CENS).

Dia juga mengatakan, Banten dan Jakarta-Bekasi akan menjadi pusat terjadinya badai tersebut. Diperkirakan badai akan berlangsung mulai siang sampai dengan malam hari.

Baca Juga: 5 Langkah Reservasi ke Objek Wisata Arung Jeram Cikadongdong Majalengka, Opsi Baru Nikmati Liburan Akhir Tahun

"Maka Banten dan Jakarta-Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut, dimulai sejak siang hingga malam hari pada 28 Desember 2022," lanjutnya dalam cuitan.

Halaman:

Editor: Husain Ali

Sumber: Twitter @EYulihastin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x