Kisah Tumbangnya Kerajaan Banten, Sultan Hasanuddin dan Sultan Maulana Muhammad Keturunan Sunan Gunung Jati

- 12 Oktober 2022, 07:30 WIB
Ilustrasi Sunan Gunung Jati salah satu Walisongo.
Ilustrasi Sunan Gunung Jati salah satu Walisongo. /Tangkap layar youtube/YouTube Channel Cerita Sejarah

PORTAL MAJALENGKA – Sultan Hasanuddin yang merupakan putra Sunan Gunung Jati sekaligus raja pertama kerajaan Banten merupakan sosok raja yang sukses dalam memimpin.

Di tangan sultan Hasanuddin, Banten berhasil menjadi salah satu pusat penyebaran Islam di tanah Jawa.

Sebelumnya, Banten merupakan salah satu wilayah kekuasaan kerajaan Pajajaran dan berhasil ditaklukkan oleh Sunan Gunung Jati dan pasukan Demak.

Baca Juga: Update Tragedi Kanjuruhan, Mahfud MD Sebut Bakal Ada Aturan Baru dan Akan Disampaikan Ke Presiden

Awalnya, kerajaan Banten dipimpin langsung oleh Sunan Gunung Jati. Namun, beliau memutuskan kembali ke Cirebon dan menyerahkan kerajaan Banten ke putranya yaitu Sultan Hasanuddin.

Kekuatan sultan Hasanuddin ternyata mampu membuat Banten sejahtera, sehingga dalam catatan sejarah, saat itu Sultan Hasanuddin memutus hubungan dengan Demak.

Terlebih saat itu kondisi Demak sedang lemah sebab perebutan tahta antar kerabat kerajaan.

Baca Juga: Dugaan Ada Sosok Kuat di Balik Tragedi Kanjuruhan, TGIPF: Kok Bisa Polres Malang Tunduk?

Kejayaan Banten terus berlanjut sampai kepada generasi ketiga, cucu Sultan Hasanuddin yang bernama Sultan Maulana Muhammad.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Atlas Sejarah Indonesia Masa Islam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x