Kisah Romantisme Gus Dur dan Langit, Hujan Berhenti Saat Gus Dur Datang

- 2 Agustus 2022, 10:00 WIB
Gus Dur.
Gus Dur. /Instagram.com/@gusdur.ig

PORTAL MAJALENGKA – Sosok Gus Dur tidak akan lepas dari sesuatu yang bernama humor dan keramat. Namun selain terkenal dengan humornya, Gus Dur juga memiliki nilai cinta yang luar biasa.

Keromantisan yang dimiliki Gus Dur dirasakan oleh keluarga terutama sang istri, nyai Sinta Nuriyah.

Hebatnya cinta yang ditularkan Gus Dur bukan hanya kepada keluarga atau sesama manusia saja. Alam sekitar juga mendapatkan cinta dan kasih sayang dari Gus Dur.

Baca Juga: PANTANGAN di Masa Sunan Gunung Jati Tetap Berlanjut Hingga Kini, Ternyata Ada Maksud Tersembunyi

Sebagai seorang ulama sudah menjadi kewajiban Gus Dur untuk menebarkan cinta kepada sesama dan kepada semua makhluk hidup yang merupakan ciptaan Allah SWT, yang pada dasarnya sama dengan kita manusia.

Keromantisan Gus Dur dan alam tergambar saat di mana Gus Dur berkunjung ke suatu tempat sedang tempat tersebut sedang dilanda hujan. Tiba-tiba hujan berhenti sebagai tanda bahwa langit bahagia melihat Gus Dur datang.

Entah kekuatan gaib apa yang dimiliki Gus Dur. Ada hal yang membuat orang takjub dan mau tak mau harus mengakui kemampuan luar biasa yang dimilikinya.

Baca Juga: Gaya Kepemimpinan Sunan Gunung Jati Dijuluki 'Muhammad yang Memakai Blangkon' karena Hal Ini

Dalam Islam hal ini dikenal sebagai sebuah keramat yang dimiliki seseorang sebab dekat dan memiliki kedudukan istimewa di mata Allah SWT.

Menurut adik Gus Dur, Umar Wahid yang juga seorang dokter, dalam kunjungan kerjanya ke berbagai wilayah di Indonesia, acara dan kegiatan Gus Dur selalu berjalan lancar tanpa ada hambatan kondisi cuaca. Pasalnya, setiap Gus Dur datang, jarang sekali terjadi hujan.

Halaman:

Editor: Andra Adyatama

Sumber: Buku 99+ bukti Gus Dur wali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x