BAGAIKAN LUKISAN, Inilah Curug Cikaso di Sukabumi yang Bisa Bikin Mata Terpana

- 17 Februari 2023, 14:46 WIB
Curug Cikaso menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Sukabumi.
Curug Cikaso menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Sukabumi. /

PORTAL MAJALENGKA - Sukabumi merupakan Kabupaten yang cukup luas di wilayah Jawa Barat.

Selain itu Sukabumi juga kaya akan tempat wisata yang tidak begitu jauh dari Ibukota Jakarta.

Sukabumi yang merupakan bagian dari wilayah tatar Sunda ini cukup digemari oleh para wisatawan baik lokal ataupun mancanegara.

Selain wisata pantai yang didominasi pasir putih, alam Sukabumi juga menyuguhkan banyak wisata air lainnya.

Baca Juga: AIR TERJUN NIAGARA MINI dari Tatar Sunda, Wisata Air Sukabumi Pencinta Selfie yang Indah Memesona

Wisata air tersebut berupa kolam renang yang merupakan wisata buatan, ataupun wisata alam yang masih asli.

Wisata alam yang masih asri dan asli ini seperti curug atau air terjun, juga situ atau danau yang banyak tersebar namun belum terekspose oleh wisatawan.

Salah satu curug di Sukabumi yang indahnya bukan main adalah Curug Cikaso.

Keindahan Curug Cikaso dapat membuat mata Anda terpukau dan ingin buru-buru untuk menikmati jernihnya air sambil berfoto.

Halaman:

Editor: Ayi Abdullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x